Selasa, 05 Januari 2021

Cara Menentukan Waktu Standar Produksi



Waktu standar adalah waktu yang dibutuhkan oleh operator produksi dalam menyelesaikan suatu pekerjaan. Waktu standar berfungsi sebagai patokan oleh pihak manajemen untuk melihat seberapa efisien suatu proses produksi dalam membuat produk, sekaligus sebagai monitoring kemampuan operator dalam bekerja.

Biasanya, pihak yang berwenang dalam menentukan waktu standar dalam membuat suatu produk adalah bagian industrial engineer atau bagian teknik industri. Penentuan waktu standar pun tidak boleh asal - asalan. Karena jika asal - asalan, maka akan berpengaruh terhadap penentuan target produksi, penilaian efisiensi, serta berpengaruh terhadap penilaian performa operator.

(Baca juga : pengertian cycle time)

Berikut ini merupakan langkah - langkah yang diperlukan dalam menentukan waktu standar untuk membuat suatu produk :

1. Merekam gerakan kerja operator pada tiap proses produksi melalui video
Ini merupakan langkah awal dalam penentuan waktu standar. Seorang industrial engineer (IE) akan merekam gerakan seorang operator dalam bekerja per proses. Rekaman video tersebut digunakan untuk proses analisa gerakan (motion study) yang diperlukan dan yang tidak diperlukan.

2. Menganalisa gerakan yang diperlukan dan yang tidak diperlukan dalam video
Setelah rekaman video didapatkan, maka langkah selanjutnya adalah menganalisa gerakan yang perlu dan yang tidak perlu dalam proses produksi. Setiap gerakan yang tidak perlu tidak akan dicatat dalam waktu, sedangkan gerakan yang diperlukan dalam proses produksi akan dicatat dalam perhitungan waktu produksi.

3. Menjumlahkan semua waktu yang dibutuhkan dalam membuat 1 produk.
Setelah kita merekam gerakan operator, menganalisa gerakan yang perlu dan tidak perlu sehingga mendapatkan waktu proses yang diharapkan, maka langkah selanjutnya yaitu menjumlahkan semua waktu tiap - tiap proses. Misalnya dalam proses membuat baju :
- menjahit kerah = 20 detik
- menjahit saku = 40 detik
- menjahit kancing = 60 detik
- menjahit plaket = 120 detik 
Maka total waktu standar dalam membuat baju yaitu = 20 + 40 + 60 + 120 = 240 detik / pcs (atau 4 menit / pcs)


Itulah langkah - langkah mengenai bagaimana caranya seorang industrial engineer (IE) membuat waktu standar dalam suatu produk. Terima kasih telah berkunjung ke blog saya, semoga artikel ini bisa bermanfaat. Silahkan share bila perlu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar