Senin, 18 Januari 2021

Pemodelan Sistem



Dalam jurusan teknik industri, kita tentunya tahu mengenai mata kuliah yang bernama permodelan sistem. Pemodelan sistem adalah matakuliah yang membahas tentang bagaimana agar bisa memahami sistem nyata yang ada disekitarnya baik itu sistem produksi maupun sistem jasa. 

Berdasarkan pemahaman tersebut, kemudian kita bisa menentukan entitasvariabel status untuk membuat keterkaitan antara sub-sistem yang ada. Keterkaitan antar entiti juga melihat input, proses dan output yang terjadi. Setelah itu penentuan parameter dan pembuatan model matematis.

(Baca juga : lean fokus speed, six sigma fokus quality)

Pemodelan secara umum diartikan sebagai proses merepresentasikan  objek  nyata atau realita sebagai seperangkat persamaan matematika, grafis ataupun bagan agar mudah dipahami oleh pihak yang berkepentingan. Istilah ini sering digunakan untuk proses menggambarkan konsep yang mewakili obyek-obyek  dalam pengembangan sistem informasi.

Sedangkan sistem sendiri diartikan sebagai suatu kumpulan komponen - komponen (entiti - entiti) yang berinteraksi dan bereaksi antar atribut komponen2/entiti2 untuk mencapai suatu akhir yang logis (Schmiidt, Taylor 1970) 

(Baca juga : filosofi Toyota, lebih baik berjalan seperti kura - kura daripada seperti kelinci)

Sistem merupakan suatu set elemen2 yang yang berada dalam keadaan yang saling berhubungan (Ludwig 1940).

Sistem tidak akan bisa terjadi jika tidak memiliki unsur - unsur yang menyusunnya. Suatu sistem pasti memiliki komponen atau entitas yang saling berhubungan satu dengan yang lainnya, dan menghasilkan sesuatu.

Berikut ini merupakan unsur - unsur yang menyusun suatu sistem :

1. Adanya elemen-elemen

2. Adanya interaksi atau hubungan antar elemen

3. Adanya sesuatu yang mengikat elemen2 tersebut menjadi satu kesatuan

4. Terdapat tujuan bersama, sebagai hasil akhir

5. Berada dalam suatu lingkungan yang komplek


Tujuan Mahasiswa Teknik Industri Belajar Pemodelan Sistem

Peran dari pemodelan sistem salah satunya adalah dapat menyelesaikan suatu masalah dalam sistem. 

Terdapat beberapa langkah yang dapat digunakan untuk menyelesaikan dan memecahkan masalah yang ada, yaitu 

1. Mengidentifikasikan masalah yang ada, 

2. Mengidentifikasikan elemen-elemen yang terlibat

3. Mengidentifikasikan siapa sajakah yang berperan dalam pengambilan keputusan, 

4. Membuat diagram pengaruh dari masalah yang ada, 

5. Membuat model matematisnya, 

6. Membuat solusi dari model yang sudah dibuat

7. Membuat kesimpulan dan saran untuk masalah tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar