Minggu, 15 Agustus 2021

SMART (Specific, Measurable, Achievable, Relevant, Timely)



Metode SMART merupakan metode yang digunakan sebagai panduan dalam menetapkan tujuan, target atau sasaran. Kata SMART pada metode SMART ini adalah singkatan dari Specific, Measurable, Achievable, Relevant, dan Timely.  

Cara kerja metode SMART yaitu dengan menggabungkan kelima unsur kriteria tersebut dan membantu memfokuskan organisasi untuk mencapai suatu tujuan. Istilah metode SMART pertama kali diperkenalkan oleh Direktur Perencanaan di perusahaan Washington Power Water yang bernama George T Doran, pada tahun 1981 dalam makalah berjudul "There is a S.M.A.R.T Way to Write Management's Goals and Objective". Saat ini metode SMART telah diimplementasikan oleh banyak organisasi hingga pelatih dan mentor di seluruh dunia.

(Baca juga : pengertian konsep PIE / planning, implementation, Evaluation)


Berikut ini merupakan unsur - unsur dalam menerapkan metode SMART :


1. Specific (Spesifik)

Untuk memperlebar peluang tercapainya tujuan atau target, buatlah tujuan yang spesifik dan jelas agar bisa lebih fokus dan merasa termotivasi untuk mencapainya. Rancang tujuan secara jelas dengan mempertimbangkan unsur 5 W, misalnya:

What: Apa yang ingin kita capai?

Why: Mengapa tujuan itu penting untuk kita capai?

Who: Siapa saja yang akan terlibat dalam mencapai tujuan ini?

Where: Di mana tempat kita mencapainya?

When: Kapan kita ingin tujuan itu tercapai


2. Measurable (Terukur)

Milikilah tujuan yang terukur di mana kita dapat memantau dan melajak setiap kemajuan yang ada. Untuk menentukan tujuan yang terukur, tanyakanlah pada diri kita sendiri tentang bagaimana kita mengetahui target telah tercapai, dan apa indikator yang bisa menunjukan perkembangan kita dalam mencapai tujuan. 

(Baca juga : pengertian time management / manajemen waktu)


3. Achievable (Dapat dicapai)

Tujuan atau target yang realistis adalah ketika kita tahu bagaimana agar tujuan atau target tersebut dapat diwujudkan dengan kemampuan, sumber daya dan peluang yang kita miliki. Itulah sebabnya saat menentukan tujuan atau target, tanyakan pada diri kita mengenai bagaimana cara kita dalam mencapai tujuan, dan seberapa realistis tujuan itu bisa dicapai dengan kondisi kita saat ini.


4. Relevant (Relevan)

Pastikan bahwa tujuan yang ingin kita capai merupakan hal penting dan selaras dengan tujuan lain yang relevan seperti dengan nilai diri dan rencana jangka panjang organisasi. Untuk memastikan goal atau tujuan yang ingin dicapai relevan, lihatlah jawaban atas pertanyaan-pertanyaan berikut ini :

Apakah tujuan tersebut bermanfaat?

Apakah ini adalah waktu yang tepat?

Apakah goal itu sesuai dengan kebutuhan yang lain? 

Apakah ini sesuai dengan keadaan lingkungan saat ini? 

(Baca juga : pengertian TPM / total preventive maintenance)


5. Timely (Tepat waktu)

Supaya bisa fokus dalam mencapai tujuan, maka kita perlu menentukan tanggal yang menjadi target atau tenggat waktu. Bila tidak dibatasi waktu, maka tidak akan ada rasa urgensi dan motivasi untuk mencapai tujuan. Oleh karena itu, kita bisa tentukan kapan kita ingin tujuan itu bisa tercapai. 

Itulah sekilas pengertian mengenai metode SMART, terima kasih telah berkunjung ke blog saya, semoga artikel ini bisa bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar