Rabu, 18 November 2020

Pengertian Repeat Order (Pesanan Yang Berulang)

Setiap perusahaan pasti menginginkan agar bisnisnya dapat berkembang dan menghasilkan keuntungan yang maksimal. Untuk mencapai hal itu dibutuhkan kerja keras serta keuletan. Dewasa ini persaingan bisnis semakin ketat. Strategi bisnis konvensional pun sekarang sudah mulai ditinggalkan. Berkat kemajuan teknologi, perusahaan menjadi lebih dinamis dan memiliki mobilitas yang tinggi dalam menjalankan bisnisnya. 

Repeat order dalam bahasa Indonesia berarti pesanan yang berulang. Repeat order merupakan perilaku konsumen yang membeli produk atau menjalankan kembali transaksi atas suatu produk yang sama pada produsen yang sama. Perilaku ini terjadi karena konsumen sangat menyukai produk yang dibuat oleh suatu perusahaan. 

Seorang konsumen melakukan repeat order karena alasan berikut ini :

1. Produk yang dibeli telah memenuhi kepuasan konsumen sehingga pembeli ingin membelinya kembali, baik secara kualitas maupun harga.

2. Produk yang dipesan oleh konsumen kurang jumlahnya. Hal ini disebabkan karena kebutuhan konsumen akan produk tersebut meningkat.

Repeat order timbul karena adanya kepercayaan dan kepuasan pelanggan terhadap kualitas produk dan kualitas pelayanan produsen yang membuat produk. Produk dengan kualitas terbaik akan lebih disukai para pelanggan. Sedangkan produsen yang mampu memberikan pelayanan dengan jumlah dan waktu yang tepat sesuai permintaan akan lebih disukai oleh pelanggan. 

(Baca juga : pengertian manajemen kualitas)

Selain faktor kualitas dan pelayanan pengiriman yang tepat, sebenarnya ada faktor lain yang berpengaruh terhadap tingkat kepercayaan pelanggan untuk melakukan repeat order kembali. Faktor tersebut yaitu harga produk yang lebih murah dibandingkan dengan kompetitor yang lain. Kualitas yang baik, pengiriman yang tepat waktu, dan harga yang murah adalah faktor yang bisa menentukan timbulnya repeat order dari para konsumen. Untuk mengetahui faktor - faktor yang berpengaruh terhadap tingkat kepercayaan pelanggan, bisa membaca tentang pengertian QCDSMPE.

Terima kasih telah berkunjung ke blog saya, semoga artikel ini bisa memberi manfaat.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar